Selasa, 12 Januari 2016

Operasi Input, Output, dan Tipe Data

bahasa c
Bahasa C, merupakan bahasa yang dikenal banyak kalangan.

Sebelum melangkah lebih jauh dalam mempelajari bahasa C dan penggunaannya, alangkah baiknya para pembaca harus mengetahui apa itu Input, Output, dan Tipe Data. Secara keseluruhan, artikel ini bisa dijadikan pedoman buat kamu yang belajar pemrograman, tetapi ada beberapa syntax yang dikhususkan buat bahasa C aja. Oke?? Let's study about it! (Sok inggris lu, Dam! Haha... biarin!)

Operasi Input Output

#include<stdio.h>
  • Library stdio.h adalah standard input output header file, yang mengandung informasi dan deklarasi-deklarasi yang digunakan oleh kompilator untuk penanganan fungsi-fungsi I/O seperti printf, scanf, dsb.
  • Tanpa menggunakan library ini maka perintah-perintah input dan output tidak dapat dieksekusi.
  • Baris-baris yang diawali dengan # diolah oleh preprocessor sebelum dikompilasi.
putchar()
  • Khusus untuk menampilkan sebuah karakter.
  • Contoh : putchar('A'); sama dengan printf("%", 'A');.
printf()
  • Bentuk umum : printf("string kontrol", argumen1, argumen2, ...);
  • String kontrol sebagai penentu format yaitu untuk memberitahu compiler jenis data yang akan ditampilkan.
  • Argumen dapat berupa variabel, konstanta, atau ungkapan.
  • Contoh : printf("%d", 20);     //argumen berupa konstanta.
  • Contoh : printf("%d", a);      //argumen berupa variabel.
  • Contoh : printf("%d", a+20);   //argumen berupa ungkapan.
puts()
  • Sama seperti printf, tetapi teks langsung berada di bawah tanpa menggunakan tanda "\n".
getchar()
  • Digunakan khusus untuk menerima masukan berupa sebuah karakter dari keyboard.
  • Contoh : c = getchar();
  • Maksud dari contoh tersebut adalah bahwa variabel c akan berisi karakter yang diketikkan oleh user atau EOF jika ditemui di akhir file.
scanf()
  • Bentuk umum : scanf("string kontrol", daftar argumen);.
  • Contoh : scanf("%d", &jari_jari);
  • Maksud dari contoh tersebut berarti bacalah sebuah bilangan integer (%ddan tempatkan ke alamat dari jari_jari (&jari_jari).

Tipe Data dan Variabel

Tipe data dasar
  • Karakter : char (8 bit).
  • Bilangan bulat : int (32 bit), long int (64 bit).
  • Bilangan real ketelitian tunggal : float (32 bit).
  • Bilangan real ketelitian ganda : double (64 bit).
  • Void : tidak mempunyai nilai kembalian.
Variabel
  • Adalah sesuatu yang nilainya bisa berubah (harus punya tipe data).
  • Diawali dengan abjad, tidak boleh angka.
  • Tidak boleh ada spasi (misal: Nama_mhs).
  • Tidak boleh menggunakan kata library yang sudah ada, misalnya int, if, while, for, dan lain-lain.
  • Contoh : Nama, Alamat, Nilai_Ujian.
Konstanta
  • Adalah sesuatu yang memiliki nilai tetap (harus punya tipe data).
  • Konstanta karakter, misal: 'A' dan '@'
  • Konstanta integer, misal: -1 dan 2507
  • Konstanta real (float/double), misal: 27.5f
  • Konstanta string, misal: "Konsep Pemrograman".
Operasi Aritmatika
  • Perkalian : *
  • Pembagian : /
  • Sisa pembagian (modulus) : %
  • Penjumlahan : +
  • Pengurangan: -
Btw paham gak?? Semoga aja para pembaca paham semua ya... Makasih~

Dikutip dari berbagai sumber.

0 komentar :

Posting Komentar